CONTOH PIDATO
Yang terhormat Bapak, Ibu guru serta teman-teman yang
saya kasihi,
Selamat pagi dan Salam sejahtera bagi kita sekalian,
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Pertama-tama marilah kita panjatkan
puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas karunia dan berkat-Nya kita
dapat berkumpul di tempat ini dengan keadaan sehat. Pada kesempatan ini
perkenankanlah saya mengucap terima kasih karena diberi kesempatan menyampaikan
pidato mengenai “Kembalikan Moral Bangsa”.
Hadirin yang saya kasihi
Bangsa Indonesia adalah bangsa yang
besar. Indonesia memiliki beragam kebudayaan, suku dan agama. Indonesia pun memiliki karakter dan moral
yang berbeda dengan bangsa lain di dunia. Namun kebesaran suatu bangsa dapat
hilang atau lenyap apabila bangsa tersebut tidak dapat menjaga dan menghargai
moral yang menjadi jati diri bangsa. Bangsa tersebut akan kehilangan moral dan
karakter yang telah membangunnya menjadi sebuah bangsa yang besar.
Pada saat ini Indonesia sedang
mengalami hal tersebut. Bangsa Indonesia mulai kehilangan jati dirinya. Bangsa
yang dulu dikenal sebagai bangsa yang berbudaya, berkarakter dan bermoral kini
hilangg oleh pengaruh global. Bangsa yang satria dan gagah kini hanya menjadi
sebuah memori. Moral yang dulunya dibangga-banggakan kini telah pudar.
Dimana-mana terjadi penyimpangan moral, yang berakibat bagi bangsa Indonesia
sendiri. Pemerintah yang seharusnya memberikan kesejahteraan bagi rakyatnya
tidak lagi melakukan hal tersebut karena keinginan untuk memiliki kekuasaan dan yang mulai menjadi karakter bangsa ini
adalah meningkatnya korupsi.
Moral bangsa yang dulunya menjadi
sebuah kebanggaan dan banyak dikagumi oleh bangsa lain, kini kian terkikis
karena kita kita sendiri. Kita membiarkan budaya asing dan diri kita sendiri
merusak moral yang baik demi sebuah kepentingan yang membawa kita jauh dari
karakter dan moral yang membangun bangsa
Indonesia.
Oleh karena itu, kita sebagai generasi
penerus bangsa harus mengembalikan moral bangsa yang telah terkikis. Mari
dengan bergandeng tangan dan semangat juang kita kembali menggali masa lalu
yang sempat menjadikan bangsa Indonesia sebagai bangsa yang berbudaya,
berkarakter dan bermoral. Sekian dari saya atas perhatiannya saya ucapkan
terima kasih dan mohon maaf jika ada kata yang kurang berkenan dihati.
Selamat Pagi dan Wasalamualaikum warahmatullahi
wabarakatuh.
Nama : Dartiny Mentari Panggua
Kelas : XII IPA 4
Comments
Post a Comment